MANADO,identitasnews.id- Segudang pengalaman serta popularitas yang dimiliki Prof Dr Debby Wilar ST Meng Sc dalam dunia Civitas Akademika, menjadi alasan sejumlah kalangan menginginkan Guru Besar ini maju dalam perhelatan Pemilihan Calon Direktur Politeknik Negeri Manado (Polimdo) tahun 2024 mendatang.
Selain alasan tersebut, Prof Debby Wilar dinilai sangat layak memimpin Polimdo. Tekad dan keinginan ini disampaikan sejumlah dosen Polimdo.
Seperti halnya yang diungkapkan Oktavianus Lintong SIK MSi dan Dr Ir Efendy Rasyid MSi, keduanya pernah mencalonkan diri pada pemilihan Direktur Polimdo tahun 2020 lalu.
Dua mantan Kepala Jurusan ini mendorong Prof Debby Wilar maju dalam Pemilihan Direktur Polimdo 2024, karena dianggap memiliki banyak pengalaman yang menjadi syarat untuk memimpin Polimdo.
Selain menyandang gelar S3, juga merupakan guru besar. ‘’Apalagi yang kurang dari Prof Debby Wilar? Sangat layak memimpin Polimdo ke depan,’’ kata Lintong dan Rasyid senada.
Sekedar diketahui, Lintong dan Rasyid sendiri di tahun 2020 lalu bersaing memimpin Polimdo. Saat itu, Prof Debby Wilar juga mencalonkan diri namun akhirnya gugur di tahap awal. Sehingga, menyisakan tiga kandidat diantaranya Dra Maryke Alelo MBA (Direktur Polimdo saat ini), Oktavianus Lintong SIK MSi dan Dr Ir Efendy Rasyid MSi.
Menurut Lintong dan Rasyid, pada pemilihan tahun 2024 mendatang, kendati masih disebut-sebut memiliki kans memimpin Polimdo, namun keduanya menyatakan dukungannya kepada Prof Debby Wilar.
Dari informasi yang diterima, Direktur Polimdo Dra Maryke Alelo MBA, akan kembali mencalonkan diri.(yns)