SANGIHE, idèntitasnews.id – Sebagai bentuk kedekatan Bintara Pembina Desa (Babinsa) bersama masyarakat dalam usaha bersama meningkatkan pembangunan infrastruktur di wilayah binaan, seperti dilakukan oleh Serka Ferdi Melontige anggota Babinsa Koramil 1301-04/Manganitu yang melaksanakan kerja bakti bersama warga dalam pembuatan jalan setapak di Kampung Mala Lindongan I Kecamatan Manganitu, Sabtu (16/01/2021).
“Selaku Babinsa di Kampung Mala, saya sangat senang dapat terlibat dalam kegiatan masyarakat, dan saya akan selalu siap mendukung serta membantu menyukseskan setiap program pembangunan pemerintah desa, demi terwujudnya kesejahteraan masyarakat,” ungkap Babinsa.
Ia juga menambahkan bahwa peran aktif Babinsa di tengah-tengah masyarakat merupakan salah satu upaya untuk lebih mendekatkan diri dan menyatu dengan lingkungan yang menjadi wilayah tanggung jawab binaan, sehingga dapat menciptakan hubungan kerja sama yang harmonis dalam suasana kekeluargaan, dan lebih mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat.
“Kegiatan kerja bakti ini bertujuan untuk meningkatkan sarana jalan yang baik demi kepentingan bersama. Ini merupakan bentuk kekompakan kami di Kampung Mala, semoga keberadaan saya selaku Babinsa dapat memberikan motivasi dan dorongan kepada seluruh warga untuk terus menjaga budaya gotong royong demi kemajuan daerah kita,” tutupnya.(jl)