LANGOWAN, identitasnews.id – Pemerintah kecamatan Langowan Barat, dalam waktu dekat ini akan menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tahun anggaran 2024, hal itu diungkapkan Sekcam Langowan Barat Stenly Kajuwatu SH, Rabu (22/02/2023).
Musrenbang nanti akan dihadiri oleh Pemdes, PKK, tokoh masyarakat, tokoh agama, instansi terkait, dan lainnya.
Menurut Kajuwatu Musrenbang 2024 merupakan upaya untuk menyusun program dan anggaran kecamatan yang bersumber dari usulan pemdes dan pihak lainnya.
Dia mengatakan
Musrenbang kecamatan merupakan momentum untuk berpikir untuk menuangkan dalam bentuk program demi kemajuan kecamatan, dan berharap apa yang sudah menjadi keputusan hari ini menjadi keputusan bersama.
” Musrebang Ini menjadi tolak ukur demi kemajuan Langowan Barat kedepan. Sekalipun demikian semuanya akan beralur pada usulan ke kecamatan, kabupaten, dan provinsi , ” tutur Kajuwatu.
Adapun sasaran pokok Musrenbang adalah untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat dari sektor pendidikan, ekonomi, kesehatan, pertanian dan lainnya.
“Musrenbang ini menjadi bukti sinergitas pemerintah kecamatan, desa dan lembaga-lembaga yang ada ” paparnya.
Dia kemudian berharap hubungan pemerintah kecamatan dan desa serta instansi lainya tetap baik agar pembangunan di kecamatan dapat berjalan dengan baik. Harus seirama, jika ada gesekan harus segera diselesaikan demi kelancaran tugas.
” Musrenbang diatur dalam undang-undang dan peraturan yang wajib dilaksanakan.
Karena itu sesuai rencana Musrenbang ini di gelar pada Jumat (24/02/2023) di Desa Noongan,” terangnya.
Sebelum Musrenbang digelar, ditempat yang sama akan digelar Rakor Kecamatan Langowan Barat.
” Rakor bulan Februari bertujuan untuk mengevaluasi program bulan Februari dan menyusun program bulan Maret ,” paparnya. (rom)