Ratulangi Hadiri Pencanangan Gerakan Menanam dan Memelihara GMIM Wilayah Kawangkoan

KAWANGKOAN, identitasnews.id – Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Minahasa Dr Ir Margaretha Ratulangi, menghadiri pencanangan Gerakan Menanam dan Memelihara GMIM Wilayah Kawangkoan, di perkebunan Wawona kelurahan Uner kecamatan Kawangkoan Utara, Jumat (10/03/2023).

Dalam kesempatan itu , Ratulangi turut menyerahkan bibit cabe yang akan ditanam dilahan yang telah disiapkan oleh BPMW Kawangkoan Satu.

” Pemerintah kabupaten Minahasa Bupati dan Wakil Bupati, menyambut baik dan mendukung penuh kegiatan yang digelar oleh BPMW Kawangkoan saat ini ,” ujar Ratulangi.

Dikatakan Ratulangi, pencanangan ini merupakan bagian dari mendukung program pemerintah provinsi dan kabupaten Minahasa mengantisipasi persoalan krisis pangan yang bakal terjadi tahun 2023.

” Krisis pangan yang bakal terjadi tahun ini, sudah diantisipasi oleh Pemprov Sulut dan Pemkab Minahasa melalui program mari Jo menaman dan beternak. Dan ini didukung penuh oleh banyak pihak termasuk GMIM. Makanya kami sungguh berterima kasih atas kegiatan ini, dan pemerintah berjanji akan terus mensuport kegiatan ini,” papar Ratulangi.

Ratulangi, menambahkan pemerintah terus mendorong kepada siapapun baik masyarakat, organisasi maupun pihak lain yang peduli pada upaya mengantisipasi krisis pangan yang diperkirakan akan terjadi tahun ini.

” Kami akan terus mendorong kepada siapapun yang ingin dan peduli pada upaya mengantisipasi krisis pangan yang akan terjadi ,” pungkasnya. (rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *