TONDANO, identitasnews.id – Bupati Minahasa Penatua Dr. Ir. Royke Octavian Roring, M.Si, IPU, ASEAN.Eng (ROR), Menghadiri Ibadah Syukur HUT ke-7 Tahun Jemaat GMIM Pergamus Sea di Gedung Gereja GMIM Pergamus Perum Lestari 1, Wil. Sea Kec. Pineleng. Minggu (30/10/2022).
Ibadah dipimpin oleh Pdt. Dr. Djoli Sondakh, M.Teol (Wakil Ketua Bidang Ajaran dan Tata Gereja BPMS GMIM).
Bupati ROR saat memberikan sambutan mengatakan banyak selamat kepada jemaat GMIM Pergamus Sea. Kiranya dengan ketambahan usia ini, jemaat makin bertumbuh dan berbuah dalam iman.
” Atas nama pemerintah dan masyarakat kabupaten Minahasa saya Bupati dan Wakil Bupati menyampaikan banyak selamat kepada Jemaat GMIM Pergamus Sea. Tuhan kiranya memberkati tumbuh kembang pelayanan di jemaat ini ,” tutur ROR.
Bupati juga menyampaikan sejumlah program pemerintah yang sedang dan akan dikerjakan, sambil terus mengingatkan bahwa Covid 19 masih ada dan tetap jaga keamanan dan ketentraman.
Turut Mendampingi : Ass 2, Kadis PMPTSP, Kadis Kesehatan, Kabag Organisasi, Kabag Prokopim dan Camat Pineleng. (rom)