Sambut Natal, Kadis DLH Ajak Kurangi Pemakaian Bahan Plastik

Manado, identitasnews.id – Menyambut perayaan Natal Yesus Kristus, kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Manado, Thresje J. Mokalu, MAP, mengajak untuk mengurangi pemakaian bahan plastik.

“Dalam perayaan menyambut Natal Yesus Kristus di bulan Desember ini, kami mengajak seluruh masyarakat mengurangi pemakaian bahan plastik, seperti air mineral, sedotan dan bahan plastik lainnya,” ajak Mokalu, Senin (2/12/2019).

Kadis DLH Kota Manado melanjutkan, sampah plastik membutuhkan waktu 100-500 tahun untuk bisa terurai dengan sempurna. Hal ini tentunya berdampak negatif terhadap lingkungan.

“Karena bukan berasal dari senyawa biologis, plastik memiliki sifat sulit terdegradasi, dan membutuhkan waktu 100 sampai 500 tahun untuk bisa terurai dengan sempurna.  Sampah plastik bisa mencemari tanah, air, dan bahkan udara,” jelas Mokalu.

“Menyadari betapa berbahayanya sampah plastik bagi lingkungan, Kami sangat mengharapkan masyarakat bisa menyediakan gelas kaca atau gelas yang terbuat dari kertas dalam perayaan Natal Yesus Kristus. Alangkah lebih baik lagi apabila masyarakat sudah membawa tumbler,” sambung Kadis DLH Kota Manado. (Jones)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *