Sambut Natal Yesus Kristus, IWO Manado Berbagi Kasih Dengan Anak Panti Asuhan

Manado, identitasnews.id –  Dalam rangka menyambut kelahiran Yesus Kristus, sang Raja Damai, Ikatan Wartawan Online (IWO) Kota Manado menggelar Iabadah Natal bersama anak-anak Panti Asuhan.

Kegiatan Natal Yesus Kristus IWO Kota Manado bersama dengan anak-anak Panti Asuhan dr. J. Lucas di Kelurahan Karombasan Kecamatan Wanea, akan dilaksanakan pada hari ini (Sabtu, 13 Desember 2019).

Ketua IWO Kota Manado, Agryanto Reppy, mengatakan bahwa Natal Yesus Kristus adalah moment strategis untuk mengaktualisasikan komitmen iman dan wujud kepedulian terhadap sesama manusia.

“Sesuai rencana yang sudah disepakati Panitia Anjangsana, kegiatan Natal IWO Kota Manado bersama anak-anak Panti Asuhan dr. J. Lucas dalam bentuk Oikumene dan dilanjutkan dengan berbagi Kasih (sembako dan alat tulus menulis),” kata Reppy.

Lanjutnya, pelaksanaan anjangsana ke panti asuhan yang dikoordinir oleh panitia IWO Kota Manado, yang berbeda suku dan agama, namun memiliki satu komitmen untuk saling mensukseskan hari besar keagamaan anggota lain, dan dalam upaya mewujudkan kerukunan antar umat beragama di Kota Manado.

“Kebersamaan dan 1 komitmen IWO Kota Manado merupakan refleksi dari sikap toleransi kita, sikap saling menghormati, hidup berdampingan dengan rukun dan damai, merajut kemajemukan dalam bingkai Pancasila, #TorangIWOManado #TorangRukun,”  ujar Anto.

Sementara itu,  Ketua Panitia Anjangsana Stenly Beteng melalui Sekretaris Panitia Romel Najoan mengatakan meski personil IWO Kota Manado berada dalam kemajemukan, tapi kita selalu senantiasa saling membantu, saling menjaga kerukunan antar umat Tuhan, bersilaturahmi dengan siapapun, sekalipun memiliki keyakinan dan suku bangsa yang berbeda.

“Karena pada hakekatnya, perbedaan merupakan anugerah Tuhan yang harus kita syukuri sebagai kekayaan kehidupan yang dimiliki Indonesia, yang harus kita jaga agar dapat tercapainya kedamaian dan kesejahteraan,” tutur Romel.

“Hari ini IWO Kota akan beribadah bersama anak-anak Panti Asuhan sambil berbagi Kasih. Bantuan ini selain dari personil IWO Kota Manado, juga dari Dinas Sosial dan Dinas Lingkungan Hidup Kota Manado,” jelas Romel. (***/Jones)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *