SANGIHE, identitasnews.id – Dalam rangka mempercepat pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi pelajar, Danramil 1301-05/Tahuna Bersama Pemerintah Daerah dan Petugas Kesehatan dari Puskesmas Tahuna Barat memberikan sosialisasi dan edukasi vaksinasi Covid-19 kepada orang tua siswa siswi SMP Negeri 3 Tahuna yang berada di Kelurahan Kolongan Mitung Kecamatan Tahuna Barat, Kamis (28/10/2021).
Program vaksinasi merupakan salah satu upaya penanggulangan dan pencegahan mewabahnya Covid 19, juga sebagai pemulihan ekonomi.
Kegiatan sosialisasi yang di laksanakan tersebut menindak lanjuti Surat Edaran dari Kementerian Kesehatan melalui Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit nomor HK.02.02/I/1727/2021 tentang Vaksinasi Tahap 3 bagi Masyarakat Rentan, Masyarakat Umum Lainnya dan Anak Usia 12-17 tahun.
Melalui sosialisasi dan edukasi di harapkan mampu menepis isu-isu ataupun berita hoax yang telah mengganggu kelancaran Program Vaksinasi.
Kapten Inf Meinhard Lolaroh selaku Danramil 1301-05/Tahuna mengatakan bahwa saat ini Pembelajaran Tatap Muka (PTM) Terbatas di sekolah-sekolah sudah di lakukan, untuk mencegah munculnya klaster baru Covid – 19, penerapan Protokol Kesehatan harus semakin di perketat.
Selain itu vaksinasi menjadi salah satu faktor penting untuk memastikan kegiatan belajar mengajar di sekolah dapat berjalan dengan aman, untuk itu sangat penting di lakukan vaksinasi kepada para Guru, Siwa Siswi dan masyarakat.
“Pada kesempatan ini, Kita memberikan pemahaman kepada orang tua murid Siswa Siswi di SMP N 3 bahwa vaksin itu aman dan halal, selain itu sangat baik untuk meningkatkan kekebalan tubuh dari penularan Virus Corona,” kata Danramil.
Kami ucapakan terima kasih kepada para orang tua maupun wali murid yang telah hadir mengikuti kegiatan ini, dan yang paling utama mereka mau menerima dan mendukung pelaksanaan vaksinasi terhadap para siswa siswi karena mereka telah memahami Pandemi Covid – 19 yang tengah terjadi saat ini,” tandasnya.(jl)