TONDANO, Identitasnes.Id – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Minahasa Frits R. Muntu S.Sos, memimpin pertemuan bersama tim dari Cabang Dinas Minahasa – Tomohon Dinas Pendidikan Provinsi Sulut dan tim SMA Negeri 3 Tondano. Nampak hadir Kepala Cabang Dinas Pendidikan Tomohon – Minahasa Drs Joice Rumengan, Kepala Sekolah SMAN 3 Tondano Drs. Denny Pakasi, M.Kes dan Kepala Sekolah SMKN 1 Tondano Vecky Pangkerego, M.Pd di ruang Rapat Sekda Kantor Bupati Minahasa, Kamis (8/4/2021).
“Pertemuan ini sangat penting guna menjawab kebutuhan dunia pendidikan supaya lebih baik dan makin berkualitas khususnya yang ada di kabupaten Minahasa , ” ujar Muntu, usai pertemuan kepada Identitasnews.Id.
Lagi menurut Sekda, meski SMA/SMK tidak lagi menjadi tanggung-jawab Kabupaten/Kota, sebab sejak beberapa tahun lalu telah beralih tanggung-jawab ke Provinsi, namun tanggung-jawab untuk memajukan mutu dan kualitas pendidikan menjadi tanggung-jawab bersama pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota. Turut didampingi Sekda Minahasa Kadis Pendidikan Kabupaten Minahasa Drs. R. W. Maringka, MSi, dan Kabag Prokopim Johnny Tendean, AP. MAP. (rom)