“lembaga DPRD sangat dibutuhkan untuk membawa Minahasa Utara menjadi lebih baik.”papar VAP
Lanjutnya, Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara siap bersinergi dan berkontribusi serta mengawasi pembangunan Kabupaten Minahasa Utara dan menatap masa depan yang lebih baik, perbedaan pendapat dan gagasan dapat disatukan agar kedepan Kab.Minahasa Utara bisa lebih baik.
Sidang dihadiri wakil bupati Minut, Ir Yoppy Lengkong, Sekda Minut Ir Jemmy H Kuhu MA, Ketua Pengadilan Minut Nova Sasube S.H.MH, Pabung Minut Mayor Inf R.Pusung, mewakili Dandim 1310/Bitung, Kompol Hariswoyo, Gobel mewakili Kapolres Minut, para Anggota DPRD Kab Minut, Pejabat Eselon 2 dan 4 Pemkab Minut, para Camat sewilayah Kab.Minut. (eby)