SANGIHE, identitasnews.id – Penjabat Bupati Kepulauan Sangihe dr. Rinny Tamuntuan membuka kegiatan Penguatan Jejaring Antar Lembaga Penyedia Layanan Peningkatan Kualitas Keluarga Kewenangan Provinsi Tahun 2022 yang dilaksanakan di Hotel Dialoog Tahuna, Selasa (31/05/2022).
dr. Rinny Tamuntuan diawal sambutannya menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Sulawesi Utara ibu dr. Kartika Devi Tanos bersama dengan Tim yang telah datang ke Kabupaten Kepulauan Sangihe, sekaligus menjadi narasumber dalam kegiatan tersebut.
“Kesetaraan gender menjadi topik pembicaraan yang hangat diperbincangkan, karena kaum perempuan memiliki peran penting dalam aspek kehidupan”, kata Tamuntuan.
Namun dalam realita kehidupan di masa sekarang ini, kita juga masih menyaksikan bahwa kaum perempuan sering di pandang sebagai makhluk yang lemah dan menjadi sasaran tindak kejahatan. Di samping itu, yang masih kita temui dalam kehidupan sehari-hari adalah kurangnya pemahaman dari kaum perempuan tentang kesetaraan gender, sehingga merasa tidak berhak atas peran dan partisipasi dalam bidang tertentu, lanjutnya.
Lebih lanjut dikatakannya bahwa selain kaum perempuan, pemerintah juga menaruh perhatian terhadap tumbuh kembang anak baik yang ada di kota-kota besar maupun yang ada di daerah-daerah terpencil. Pemerintah menjamin dan melindungi kaum perempuan dan anak dan hak-haknya agar dapat hidup sesuai dengan hasrat dan martabat kemanusiaan, serta mendapat perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi.
Ia menambahkan bahwa dengan adanya kegiatan Penguatan Jejaring Antar Lembaga Penyedia Layanan Peningkatan Kualitas Keluarga Kewenangan Provinsi Sulawesi Utara yang dilaksanakan di Kabupaten Kepulauan Sangihe ini diharapkan akan semakin mendorong kaum perempuan yang ada di daerah untuk memiliki daya dan semakin berkarya sehingga ketahanan keluarga dapat dipertahankan dan ditingkatkan.
Acara ini dihadiri Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Sulawesi Utara, Kepala Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Kepulauan Sangihe dan peserta dari lembaga dan instansi terkait yang ada di Kabupaten Kepulauan Sangihe, Kabupaten Kepulauan Talaud serta Kabupaten Kepulauan Sitaro.(jl)