SANGIHE.Identitasnews.id – Setelah dua tahun tidak dilaksanakan karena pandemi covid 19, maka di tahun 2022 ini pemilihan duta daerah Ungke dan Momo kembali di gelar berkat kerjasama antara Dinas Pariwisata Daerah dan Ikatan Ungke Momo Sangihe (IUMS) serta dukungan penuh Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Sangihe.
Kegiatan pemilihan Ungke dan Momo di buka oleh Penjabat Bupati Kepulauan Sngihe dr. Rinny Tamuntuan, bertempat di ruang serba guna Rumah Dinas Bupati, Senin (29/08/2022).
Tamuntuan dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan seperti ini sangat penting mengingat di Kabupaten Kepulauan Sangihe cukup banyak potensi-potensi pariwisata.
“Dari para peserta akan dipilih yang terbaik dari yang terbaik”, kata Tamuntuan.
Karena ini adalah pemilihan, sudah pasti harus siap menang dan kalah. Jadi, bagi yang terpilih menjadi Ungke dan Momo harus disyukuri bahkan yang belum terpilih juga harus bersyukur dan jangan kecewa karena semua finalis akan mendapat gelar dalam ajang ini, tambah Tamuntuan.
Kepada finalis yang nantinya terpilih sebagai Ungke dan Momo Sangihe 2022 dapat melaksanakan tugas dan anggung jawab dengan baik sebagai duta wisata Kabupaten Kepulauan Sangihe, kunci Tamuntuan.(jl)