Tamuntuan Letakan Batu Dasar Pembangunan Pesantren Alam Talawid

SANGIHE.Identitasnws.id – Penjabat Bupati Kepulauan Sangihe dr. Rinny Tamuntuan meletakan batu dasar pembangunan Pesantren Alam milik Yayasan Taman Lima Pilar di Kampung Talawid Kecamatan Kendahe, Senin (15/01/2024).

Penjabat Bupati Kepulauan Sangihe dr. Rinny Tamuntuan dalam sambutannya mengatakan bahwa pembangunan Pesantren merupakan komitmen tokoh agama, tokoh masyarakat bersama warga Kampung Talawid dalam menciptakan anak-anak didik berilmu serta berakhlak mulia.

Tamuntuan juga mengapresiasi dan menyampaikan terima kasih kepada Yayasan Taman Lima Pilar atas inisiatif untuk membangun Pesantren alam ini yang merupakan langkah nyata dalam mewujudkan pengembangan ilmu dan agama di Kabupaten Kepulauan Sangihe.

“Kita doakan bersama agar pembangunan Pesantren ini dapat selesai tepat waktu dan memberikan kontribusi besar terhadap perkembangan ilmu, agama dan moral di Kabupaten Kepulauan Sangihe”, kata Tamuntuan.

Pembangunan Pesantren ini memerlukan dukungan dari semua pihak termasuk Pemerintah Daerah. Sebab pembangunan Pesantren ini bukan hanya sekadar bangunan fisik tetapi juga menjadi simbol sinar, benteng dan moral bagi masyarakat Kecamatan Kendahe dan sekitarnya dan Kabupaten Kepulauan Sangihe, kunci Tamuntuan (jl)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *