Tumundo: Sinergitas Hukum Tua dan Pers Adalah Ide Kreatif Bupati dan Wabup

TONDANO, identitasnews.id – Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika kabupaten Minahasa Agustivo Tumundo SE M.Si, menegaskan sinergitas antara Hukum Tua bersama Pers yang sudah dilaksanakan bertujuan untuk menjalin kerjasama dalam rangkah mensosialisasikan pemerintahan dan pembangunan di 227 desa di kabupaten Minahasa.

Hari ini Selasa (28/9/2021), merupakan hari terakhir penandatanganan kerjasama antara media dan desa, dilaksanakan di Kecamatan Kombi disaksikan Kadis Kominfo Agustivo Tumundo dan Camat Kombi Misye Kumontoy.

Sebelumnya, pihak Dinas Komunikasi dan Informatika Minahasa yang dipimpin langsung Kepala Dinas Agustivo Tumundo SE MSi bersama seluruh rekan, telah melakukan marathon penandatanganan kerjasama.

” Sekali lagi ini merupakan ide kreatif Bupati Minahasa Dr Ir Royke O Roring M.Si dan Wabup Robby Dondokambey S.Si. Dan atas arahan pak Bupati, kami (Diskominfo) bersama Dinas PMD langsung memulai meminta kesiapan desa dan kecamatan dalam penandatanganan MoU. Dan puji Tuhan akhirnya seluruh rangkaian penandatanganan sudah bisa selesai,” kata Tumundo didampingi Kabid Pengelolaan IKP Ricky Taniowas serta Kasie Kerjasama Media Rommy Dapu.

“Publikasi bisa dalam bentuk potensi desa, profil desa, pembangunan, penyaluran BLT dan sebagainya. Intinya ada banyak hal yang diperlukan desa dalam mengekspose kegiatannya,” tuturnya.

Dia pun berharap, apa yang menjadi harapan Bupati dan Wakil Bupati mampu terlaksana dengan baik, demi kemajuan Kabupaten Minahasa. “Kedepan, apa yang diharapkan pimpinan, menuju Kabupaten Minahasa makin maju lagi, bisa terwujud dengan juga bantuan dari seluruh rekan media,” kuncinya.

Ide kreatif Bupati dan Wakil Bupati Minahasa Dr Ir Royke O Roring M.Si, Robby Dondokambey S.Si untuk menjalin sinergitas dengan para pekerja Pers Biro Minahasa dengan seluruh Hukum Tua di kabupaten Minahasa, menuai apresiasi yang cukup tinggi dari kalangan kuli tinta. Pasalnya ide kreatif ROR RD membuat peran Pers makin berkualitas tatkalah pemerintah desa bersedia menjalin hubungan serta komunikasi yang baik dengan Pers dalam mendapatkan serta menyajikan informasi apa saja terkait jalannya pemerintahan dan pembangunan desa-desa di Minahasa.

” Ini merupakan terobosan sekaligus inovasi yang sangat brilian dalam menjembatani peran Pers supaya turut terlibat dalam kerja-kerja pemerintah desa dalam mewujudkan tata kelola pemerintah yang baik dan berkualitas , ” ujar Ketua PWI Minahasa Christian Tangkere dan Ketua AWAM Jefry Uno, dan Kelly Korengkeng selaku Ketua PersMin. (rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *