TONDANO. identitasnews.id — Wakil Bupati (Wabup) Minahasa Dr Robby Dondokambey, S.Si dilantik sebagai Ketua DPC Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia Kabupaten Minahasa Periode 2021 – 2026, sedangkan Sekretaris dijabat Tito Craif Manoppo dan Bendahara Johanna Karlina Roring, BSBA, Sabtu (25 /4/2021) di Pantai Dua Enam Jaya Desa Rerer Kecamatan Kombi, oleh Ketua DPD Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia Sulawesi Utara Theodorus Dondokambey.
Dalam sambutannya Wakil Bupati Minahasa Dr Robby Dondokambey Ssi , mengucapkn banyak terima kasih atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan untuk mengemban tugas yang mungkin tidaklah ringan ini.
” Saya siap menerima tugas dan tanggung jawab sebagai ketua DPC Kabupaten Minahasa masa bakti 2021-2026 dan berjanji siap membantu para nelayan, pembudidaya, pengolah dan pemasar yang ada di kabupaten Minahasa , ” ujar RD.
Wabup berharap adanya kerja sama yang baik, kemudian koordinasi, sinkronisasi dan harmonisasi program-program HNSI Sulawesi Utara dan Kabupaten Minahasa dalam kepemimpinan pengurus yang baru ini bisa memberikan dampak positif yang membuat kita lebih maju kedepannya. Turut hadir dalam pelantikan, Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Minahasa Ibu Martina W. Dondokambey Lengkong, SE.,Ketua dan Pengurus DPC Kabupaten Minahasa Periode 2016-2021, Ketua DPC HNSI Kota Manado Ibu. Imelda, Ketua BPMJ GMIM “DAMAI” Rerer Pdt. Jefry Malonda, S.Th., Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setdakab Minahasa Johnny Tendean, AP M.AP, Camat Kombi Carlo Wagey, SH,Kabid Badan Kesbangpol Denny Kojansow,SIP, Para Hukum Tua Se-Kecamatan Kombi. (rom)