TONDANO, identitasnews.id – Wakil Bupati (Wabup) Minahasa Dr Robby Dondokambey MAP, bertindak selaku Inspektur Upacara Penurunan Bendera di HUT RI ke 78 tahun 2023 kabupaten Minahasa, Kamis (17/08/2023).
Upacara penurunan bendera merah putih di mulai pukul 17.00 wita hingga selesai.
Pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) yang terdiri dari anak-anak SMA dan SMK se kabupaten Minahasa, tampil gagah dan meyakinkan saat melaksanakan tugasnya menurunkan bendera.
Wakil Bupati yang bertindak selaku Inspektur Upacara nampak dengan sikap hormat mulai lagu Indonesia Raya di kumandangkan seiring dengan bendera merah putih diturunkan.
Selesai upacara penurunan bendera, Wakil Bupati RD bersama Forkopimda, foto bersama dilanjutkan dengan menyerahkan piagam penghargaan kepada seluruh anggota Paskibraka serta pelatih.
Wabup RD saat ditemui wartawan mengaku sangat bangga dan bersyukur bisa melaksanakan tugas ini dengan baik.
” Hampir semalaman saya membaca juknis pelaksanaan upacara penaikan bendera dan penurunan bendera di HUT RI ke 78. Saya harus baca baik-baik agar saya tidak melakukan kesalahan kecilpun. Dan puji Tuhan semuanya boleh berjalan dengan baik dan lancar ,” tutur Wabup RD.
Dikatakan Wabup, ini merupakan tugas akhir yang amat berat saat saya dan pak Bupati akan mengakhiri tugas kami selaku Bupati dan Wakil Bupati Minahasa 2019-2023 yang akan selesai pada tanggal 25 September 2023.
” Ini akhir dari tugas kami sebagai Bupati dan Wakil Bupati Minahasa yang akan selesai masa jabatan pada 25 September 2023. Terima kasih atas doa dan dukungan dari seluruh masyarakat kabupaten Minahasa. Merdeka, merdeka, merdeka. Minahasa Hebat ,” pungkasnya. (rom)