Waka Polres Minahasa Dampingi Tim Monev Korlantas Polri

TONDANO, identitasnews.id – Waka Polres Minahasa Kompol Yindar T Sapangallo mendamping Tim Monitoring dan Evaluasi (Monev) dan sosialisasi pelaksanaan analisis dampak Lalu Lintas Korlantas Polri yang di pimpin Kombes Pol. Vendra Riviyanto SIK, MH, di Polres Minahasa Kamis (09/03-2023), bertempat di ruang Maesa Mako Polres Minahasa.

Tim membahas tentang evaluasi dampak Lalu Lintas kepada jajaran Satuan Lalu Lintas dan dinas terkait yang ada di Kabupaten Minahasa.

Tampak hadir Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Minahasa, David Mangundap SE, dan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Daudson Rombot MT, Stevi Tampi ST serta para undangan.

Kombes,Pol Vendra Riviyanto SIK,MH kepada wartawan menyampaikan kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan dalam rangka kolaborasi bersama Pemerintahan yang ada di Kabupaten Minahasa berkaitan dengan daerah Minahasa sebagai daerah Parawisata dan Kota Pendidikan.

” Dalam rangka kolaborasi bersama Pemerintah Kabupaten Minahasa berkaitan dengan Minahasa sebagai daerah Parawisata dan Kota Pendidikan,” kata Riviyanto.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Kabag Ops AKP. Ruddy Repi, Kasat Lantas AKP Riyan Wahyuningtiyas SIK, KBO Lantas IPDA Boby Eliyas, serta jajaran Satuan Lalulintas Polres Minahasa. (rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *