Wakili Pj. Bupati, Sekda Wolff Hadiri Grand Opening PT. Hasrat Abadi Outlet Tahuna

SANGIHE.Identitasnews.id – Penjabat Bupati Kepulauan Sangihe Albert Huppy Wounde, SH., MH, di wakili Sekretaris Daerah (Sekda) Melanchton Harry Wolff, ST., ME menghadiri peresmian dan pembukaan PT. Hasrat Abadi Outlet Tahuna yang beralamat di ruas jalan Tatehe Kelurahan Apengsembeka Kecamatan Tahuna, Selasa (13/08/2024).

Vice President Direktur Roy Tandayu menyampaikan bahwa Outlet Tahuna ini merupakan outlet yang ke 121, sehingga ia berharap kehadiran Outlet Tahuna ini dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian lokal, termasuk menciptakan lapangan kerja serta menyediakan solusi berkendara bagi masyarakat setempat.

Tandayu juga menjelaskan bahwa PT. Hasrat Abadi dikenal sebagai pelopor perusahaan otomotif di Indonesia Timur, dengan pusat operasional di Jakarta dan memiliki jaringan yang luas dan sampai saat ini sudah memiliki 121 Outlet di berbagai wilayah.

Perusahaan ini memegang lisensi merek Toyota dan Yamaha dengan wilayah pemasaran Toyota mencakup Sulawesi, Maluku dan Papua, kecuali Sulawesi Selatan dan Sulawesi Tenggara. Sedang untuk Yamaha dipasarkan di seluruh wilayah Sulawesi kecuali Sulawesi Selatan dan Sulawesi Tenggara, sera Nusa Tenggara Timur.

“Toyota dan Yamaha adalah merek atau brand yang sudah tidak bisa diragukan lagi di Indonesia bagian timur. Kami tidak hanya fokus pada penjualan unit, tetapi juga menyediakan layanan purna jual seperti service dan suku cadang untuk memastikan kepuasan pelanggan kami”, kata Tandayu.

Sejak Soft Opening pada 22 Juli lalu, sudah ada beberapa unit yang terjual dan banyaknya pesanan yang masuk. Ini sebagai bentuk dukungan masyarakat bagi kami. Untuk itu, kami menyampaikan terima kasih atas dukungannya, kunci Tandayu yang juga putra asli Sangihe.

Sementara, Penjabat Bupati dalam sambutan yang dibacakan oleh Sekda Melanchton Harry Wolff menyampaikan terima kasih kepada PT. Hasrat Abadi yang telah menghadirkan Outlet Tahuna, yang tentunya memberikan kontribusi positif bagi kemajuan Daerah Kabupaten Kepulauan Sangihe.

“Dengan diresmikannya PT. Hasrat Abadi Outlet Tahuna ini, kita harapkan dapat semakin meningkatkan pembangunan dan pertumbuhan ekonomi, dapat memberikan kesempatan kerja serta memenuhi kebutuhan berkendara masyarakat Sangihe”, kata Wolff.

Kami berharap, PT. Hasrat Abadi Outlet Tahuna dapat dikelola dengan manajemen profesional sehingga fungsi dan keberadaannya benar-benar berdampak bagi peningkatan laju pertumbuhan ekonomi masyarakat Daerah Kabupaten Kepulauan Sangihe, kunci Wolff.(jl)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *