Yayasan Jantung Indonesia Kabupaten Minahasa, Turut Pecahkan Rekor MURI

TONDANO, identitasnews.id – Yayasan Jantung Indonesia Cabang Kabupaten Minahasa dibawah pimpinan Martina Dondokambey – Lengkong, mengikuti kegiatan pemecahan rekor MURI.

Ketua Yayasan Jantung Indonesia Cabang Kabupaten Minahasa, Martina Dondokambey – Lengkong SE, turun langsung mengikuti senam Jantung Nusantara yang dilakukan secara Virtual Se-Indonesia berkaitan dengan memperingati World Heart Day Tahun 2022 dengan Tema ‘Use Heart for Every Heart’.

Dikatakan Martina Dondokambey – Lengkong, kegiatan tersebut sangat berguna untuk menjaga kesehatan jantung dan menambah kebugaran.

“Kegiatan senam jantung Nusantara, selain untuk menciptakan rekor MURI, juga untuk meningkatkan kebugaran dan kesehatan jantung,”kata Martina Dondokambey Lengkong.

Dia juga mengatakan bahwa Senam Jantung Nusantara pemecahan rekor MURI, dilakukan dari Kabupaten Minahasa secara virtual dan diikuti oleh seluruh anggota yayasan senam jantung Indonesia. (rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *